Runway Cop – Dia sebenarnya tidak jelek [Film Korea Keren] ~ Ivul varel

Runway Cop – Dia sebenarnya tidak jelek [Film Korea Keren]


Runway Cop / Detective Cha /차형사 / Cha Hyungsa
Sutradara : Shin Tae-Ra
Penulis : Ko Young-Jae, Kim Kyu-Won
Produser : Han Sang-Beom
Sinematografer : Choi Joo-Young
Tanggal release : 31 May 2012
Waktu : 110 menit
Genre : Comedy / Police / Action
Distributor : CJ Entertainment
Bahasa : Korea
Negara : Korea Selatan

Movie pertengahan 2012 yang membuat ngakak parah. Reuni Kang Ji Hwan dan Sung Yu-Ri. Kalau yang udah pernah nonton serial Hong Gil Dong, pasti ga asing dengan keduanya ini. Chemistry yang ... dapet banget. Tapi sayang sad ending. Nah kali ini mereka kembali bertemu untuk membuat ending yang ... . Cek pemerannya dulu nyok ... ^_^

Kang Ji Hwan sebagai Detective Cha Chul Soo

Detektif yang ditakuti penjahat karena kemauan kerasnya yang tidak akan berhenti mengejar buruannya. Sebagai polisi, dia kelebihan berat badan. Selain itu sering tidak mandi, berpakaian berantakan, dan tinggal di kantor polisi. Yang paling parah, sering tidak berperikemanusiaan saat menginterogasi penjahat.

Sung Yu Ri sebagai desainer Ko Young Jae

Seorang desainer cantik. (wah si penulis narsis juga, namanya dibuat menjadi karakter di sini). Teman masa sekolah detektif Cha. Pernah tertarik pada detektif Cha saat mereka masih sekolah

Kim Young Kwang sebagai Han Seung Woo

Model tampan yang bekerja melatih para model baru dan kadang-kadang bekerja part-time di kedai makan. Teman lama Kim Sun Ho. Pernah nyaris menyamai karir Kim Sun Ho kalau saja ia tidak tertinggal satu fashion show

Lee Soo Hyuk sebagai Top model Kim Sun Ho

Top model yang sedikit ... arogan. Teman lama Han Seung Wo. Dicurigai menggunakan fashion show untuk melakukan transaksi narkoba.

Shin Jung Keun sebagai Detektif Yoo

Atasan Cha Chul So di kepolisian. Sebagai seorang detektif, dia malah lebih ahli dalam bidang teknologi dibanding bekerja di lapangan

Lee Hee Joon sebagai Gyung Seok

Rekan Cha Chul So. Paling sering mendapatkan sial saat bekerja bersama Cha Chul So. Ia yang tadinya akan menjadi model, tapi gagal lagi-lagi karena Cha Chul So.

Pemeran lain :
Hong Seok-Cheon sebagai direktur fashion show
Ra Mi-Ran sebagai designer Song
Park Jung-Hak sebagai CEO Tak
Son Byeong-Wook sebagai Director Kwon
Yoon Bong-Kil sebagai Det. Yoon
Lee Tae-Geum sebagai Det. Lee
Joo Young-Ho sebagai Det. Joo

Plot
Sebuah kasus yang terjadi membuat polisi terpaksa melakukan penyamaran dalam sebuah fashion show. Karena polisi yang seharusnya menyamar menjadi model terluka, maka Cha Chul So, seorang polisi yang jorok dan gendut menerima tantangan ‘berubah menjad model dalam 60 hari”. Tantangan pertamanya adalah menurunkan berat badan dalam 20 kg dalam dua minggu.
Cha Chul So pun terpaksa harus bekerja bersama mantan teman satu sekolahnya dulu, Ko Yong Jae yang sekarang telah menjadi seorang desainer. Tapi keadaan tidak terduga terjadi. Kasus narkoba yang terjadi malah berbalik membuat Ko Yong Jae dicurigai. Mampukah Cha Chul So menyelamatkan teman sekolahnya itu yang telah merubahnya menjadi seorang model? Lalu bagaimana kasus sebenarnya terjadi? Suksesnya fashion show Ko Yong Jae kali ini?

Catatan
Sutradara movie ini sama dengan movie Kang Ji Hwan di tahun 2009, My Girlfriend is an Agent. Pembuatan movie ini dimulai 19 Oktober 2011 dan berakhir 20 Januari 2012. Kang Ji Hwan bahkan menaikkan berat badannya 10 kg untuk memerankan karakter Detektif Cha.

Kelana’s comment ;
Masih ada yang tanya genre-nya apa? Komedi jelas. Melihat transformasi Kang Ji Hwan yang wow ... ni aktor satu ga pernah main-main memerankan karakter, total abis. Bahkan rela menaikkan berat badan 10 kg demi peran. Melihat doski berpenampilan berantakan, baju parah dan jorok abis, komentar Kelana ... euh!!!. Ada beberapa adegan yg sangat tidak disarankan dilihat sambil makan. Adegan saat detektif Cha ini menginterogasi penjahat. Lihat aja sendiri ya, hehehe
Yang pengen tahu transformasinya detektif Cha setelah latihan intensif 2 minggu, liat gambar di atas, hehe ... sedikit aja, biar penasaran. Tapi nih ya, secara Kang Ji Hwan body-nya aja emang udah bagus, jadi ya tetep aja keren.
Komedi-romantis-action yang patut diperhitungkan. Secara ya, Kang Ji Hwan itu benar-benar total abis. Setelah liat berantakannya dia di Hong Gil Dong, cool-handsome-arogan di Lie To Me, tampak bodohnya dia di My Girlfriend is an Agent, dan sekarang sebagai polisi yang jorok. Yang tanya apa ada kisah cintanya? Ada jelas! Kisah cinta yang tertunda sejak keduanya masih sekolah dan berakhir dengan ... ciuman panjang di atas catwalk.

Ceritanya sendiri keren. Apalagi di sini ada banyak baju-baju keren (desain lagi ya, hehehe ... ini bukan pertama kali Kelana review movie yg banyak baju bagus ya), dan model-model tampan. Ternyata di Korea sana, untuk menjadi seorang model, syarat mutlaknya memiliki tinggi di atas 180 cm, wah wah. 

Rekomendasi untuk ditonton bagi pecinta komedi-action. 9 dari 10 deh dari Kelana. Selamat menonton, dan jangan protes kalau kalian akan kecanduan ngakak setelah nonton movie ini nantinya, kekeke ... share komentar kalian juga ya ^_^

Images : AsianWiki dan private collection
Sources : AsianWiki, Wikipedia and other sources
Written by Elang Kelana ( Blog / FB / Twitter )
Posted Only on pelangidrama.net
DON’T REPOST TO ANOTHER SITE!
Previous
Next Post »
Post a Comment
Thanks for your comment