cara membuat buku death note ~ Ivul varel

cara membuat buku death note


Halo,Bagi anda pecinta Deathnote saya (ivul varel ) akan memberikan Tips Bagaimana cara membuat Buku Deathnote

Munkin saya jarang posting , tapi sekarang saya akan posting terus yang berhubungan dengan Kartun Deathnote yang anda sukai


Pasti sudah banyak yang bisa cara membuat buku Deathnote !!!!



Ada beberapa cara untuk membuatnya , dan yang pasti , cara saya tidak seperti yang di youtube ( menggunakan piloq ) , kalau mau lihat cara membuat Death Note dengan pilok , klik disini!

Bagi yang mau ngikutin cara gw , cukup baca terus aja kebawah…

Allright, ini lah yang anda butuhkan :

  1. Printer Warna
  2. Buku Catatan , kalau bisa , gedean dikit.
  3. Beberapa Lem / Solatip ( Tambahan )
  4. Kertas Printer , yang pasti ukurannya lebih besar dari buku anda
  5. Tulisan Death Note nya , bisa anda dapatkan dibawah artikel.
  6. Scanner ( Bener bener cuma tambahan )
Anda pasti udah punya semuanya , tapi kalau misalnya anda belum memiliki printer warna , cukup print di warnet warnet terdekat.

Okay , langsung ke guide nya !

  1. Download lah gambar “Death Note” dibawah , kemudian edit di komputer. Perbesar sesuai ukuran yang anda mau ( tenang , buramnya gak terlalu kelihatan )
  2. Bikin File gambar , dengan warna hitam pekat didalamnya. Yang pasti ukuran gambarnya itu harus melebihi buku yang akan dipakai ntar. Untuk mempermudah , scan dulu saja buku anda, supaya tau ukuran covernya berapa. Kalau sudah buat file gambar hitam pekatnya , masukan tulisan death note tadi kedalamnya. Perbesar kalau tulisan death note tadi terlihat kecil di file gambar yang baru. Oh iya , ini untuk cover depan buku anda.
  3. Bikin satu lagi file gambar hitam pekatnya , tapi kali ini , tanpa tulisan Death note. Dan tentu saja , ini untuk cover belakang buku anda.
  4. Printer lah 2 2 nya dengan kertas printer anda.. Cek dulu , jangan sampai tinta warna hitam anda habis.
  5. Setelah itu , sampulah buku anda dengan 2 lembar berwarna hitam pekat anda. Pasti bisa dong :) Lekatkan bagian yang terbuka dengan solatip transparan atau dengan lem kertas.
  6. Tambahan , buatlah 2 lembar hitam pekat lagi , tanpa tulisan death note. 2 Lembar ekstra ini buat nutup cover dalam buku yang bukan berwarna hitam. Kalau anda rajin , anda juga bisa mengeprint “How to use” seperti di animenya. Tapi sayang gw gak punya filenya :)
  7. Harusnya sih Death Note anda sudah jadi :D ! Kalau jadi , selamat ! Kalau anda menemui kesulitan , tinggal comment aja yah ! Bagi yang kurang jelas juga komen aja ! For English-translated guide , just klik this , thx 2 crossplanet :)
Note ! Anda juga bisa melakukannya dengan lebih mudah lagi , kalau punya bungkus sampul warna hitam pekat ! Cuma , tulisan Death Note, akan menjadi masalah :)

Btw ini dia gambarnya !

tulisan death note





Sukses ea !!
Previous
Next Post »
Post a Comment
Thanks for your comment