3 Cara Cepat Menginstal Program Desktop Komputer Setelah Menginstal Ulang Windows ~ Ivul varel

3 Cara Cepat Menginstal Program Desktop Komputer Setelah Menginstal Ulang Windows

3 Cara Cepat Menginstal Program Desktop Komputer Setelah Menginstal Ulang Windows Oleh SegiempatWindows desktop adalah satu-satunya platform yang tidak menggunakan proses instalasi software app store-style. Smartphone, PC tablet, Macintosh, dan komputer Linux, semuanya mampu membuat Anda menginstal banyak program dengan cepat – tetapi cara ini lebih rumit pada Windows.
Menginstal program favorit Anda tidak berarti Anda harus mengunduh satu installer ke installer lainnya, mengklik semua wizard selama berjam-jam. Bacalah artikel ini untuk mengetahui 3 cara cepat menginstal program desktop komputer setelah menginstal ulang Windows.

Ninite

Ninite adalah program yang populer karena beberapa alasan. Program ini mampu membuat Anda memilih sejumlah program populer lainnya dan mengunduh satu installer. Jalankan installer tersebut, dan installer tersebut akan mengerjakan semuanya – mengunduh program satu per satu, menginstalnya pada background process tanpa prompt,dan bahkan menghindari toolbar dan software ‘sampah’ lainnya saat instalasi program. Jika Anda mempersiapkan komputer baru, Ninite bisa menghemat waktu Anda.
Satu-satunya masalah pada Ninite ini adalah program ini tidak mendukung setiap aplikasi yang ingin Anda instal. Ninite tidak mendukung beberapa aplikasi seperti: Chrome, Firefox, Skype, Pidgin, iTunes, VLC, Silverlight, Paint.NET, OpenOffice, Microsoft Security Essentials, µTorrent, Dropbox, Steam, 7-Zip, dan banyak lagi. Sayangnya, Ninite tidak lalgi menginstal Flash. Adobe mengkomplain hal ini dan memaksa Ninite menghapus dukungan untuk Flash.

Membuat Recovery Images Kustom Pada Windows 8

Jika Anda menggunakan Windows 8, fitur “Refresh Your PC” bisa membantu Anda menjaga program desktop favorit Anda saat menginstal ulang Windows. Saat mempersiapkan komputer Windows 8 baru, hapuslah bloarware yang tidak Anda inginkan dan install program favorit Anda. Lalu jalankan tool recimg untuk membuat Recovery Imagekustom. Saat Anda menggunakan fitur “Refresh Your PC” nantinya, system state komputer Anda akan dikembalikan dariRecovery Image kustom yang sudah Anda buat sebelumnya. Recovery Image tidak menyimpan file personal Anda, tetapi hanya menyimpan semua program desktop yang sudah diinstal.

Melakukan Restore Dari Full System Backup

Jika Anda tidak menggunakan Windows 8, Anda bisa menggunakan full system backup. Backup tersebut akan menyimpan seluruh data sistem Anda, dari semua file sistem Windows, driver yang diinstal, program desktop, serta file personal. Dengan kata lain, full system backup mencakup semua yang ada didalam HDD Anda. Full system backupbisa di­-restore nantinya, yang akan mengembalikan sistem Windows Anda pada keadaan dimana backup tersebut dibuat.
Anda tidak bisa menggunakan fitur ini untuk komputer yang berbeda, karena perbedaan hardware juga berarti akan ada masalah driver hardware yang akan terjadi. Meskipun begitu, jika Anda ingin membuat komputer Anda kembali ‘bersih’, dengan semua program favorit Anda telah diinstal dimasa akan datang, melakukan restore system image bisa jadi lebih cepat daripada menginstal ulang Windows dan semua program lainnya mulai dari awal.
Previous
Next Post »
Post a Comment
Thanks for your comment