3 Bulan, Nokia Sukses Jual 8 Juta Lumia ~ Ivul varel

3 Bulan, Nokia Sukses Jual 8 Juta Lumia

oik yusuf/ kompas.com
Nokia Lumia 625
Ivul Varel- Penjualan ponsel pintar berbasis Windows Phone buatan Nokia dikabarkan telah menyentuh angka yang sangat menggembirakan. Sebuah sumber kepada situs Wall Street Journalmengungkapkan bahwa penjualan produk seri tersebut telah melebihi rekor penjualan Lumia pada kuartal dua lalu.

Menurut sang sumber, seperti dikutip dari The Verge, Senin (21/10/2013), Nokia berhasil menjual setidaknya 8 juta unit seri Lumia pada periode Juli hingga September 2013 lalu. Hingga saat ini, Nokia belum mengonfirmasikan jumlah tersebut.

Jika benar, nilai yang didapatkan Nokia ini meningkat tiga kali lipat dari kuartal yang sama tahun lalu. Pada saat itu, Nokia mengklaim, berhasil menjual 2,9 juta unit Lumia. 

Sementara, pada kuartal 2 tahun fiskal 2013, Nokia berhasil menjual 7,4 juta unit Lumia.

Nilai-nilai yang didapatkan oleh Lumia memang masih kalah jauh, jika dibandingkan dengan dua vendor raksasa, Samsung dan Apple. Namun, setidaknya, Nokia terus berhasil menunjukkan peningkatan penjualan perangkat Windows Phone-nya.

Kabar tersebut tentunya merupakan kabar baik bagi Nokia sebelum mengadakan ajang Nokia World, di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, 22 Oktober 2013. Pada ajang tersebut, Nokia dikabarkan akan merilis berbagai produk Lumia baru.

Salah satu produk yang dirumorkan akan diperkenalkan adalah tablet dengan sistem operasi Windows RT, Lumia 2520, dan phablet pertama Nokia, Lumia 1520. Total, perusahaan asal Finlandia ini akan merilis 6 perangkat baru.
Sumber: The Verge 
Previous
Next Post »
Post a Comment
Thanks for your comment